Selasa

Longsor Belum Ditangani

Jelang Tahun Baru Jalur Pangandaran Terancam Macet


PANGANDARAN IMSA-
Akibat belum ditanganinya secara serius tiga titik lokasi longsor di jalur Kalipucang Pangandaran, akan bedampak kepada terjadinya kemacetan arus lalulintas menjelang tahun baru.
Kemacetan serius bakal terjadi karena adanya penyempitan arus, sehingga akan terjadi antrian panjang terutama pada lokasi longsor di daerah Emplak. Berdasarkan informasi masyarakat setempat, sejak tejadinya longsor hingga saat ini belum ada penanganan maksimal, bahkan terkesan dibiarkan. Walaupun ada penanganan hanya berupa pagar pengaman dan rambu-rambu seadanya.
Kurangnya perhatian pemerintah dalam menangani bencana longsor di jalur wisata, Tudi Hermanto dari PHRI dan juga angota DPRD Ciamis merasa prihatin. Pihaknya mendesak pemerintah terutama pemkab Ciamis segera mengambil langkah dalam penanganan perhubungan menjelang Natal dan Tahun Baru.
” Walaupun jalur Pangandaran merupakan jalan propinsi, tapi masalah kelancaran para wisatawan adalah tanggung jawab pemkab Ciamis” ujar Tudi dengan nada kesal. Pihaknya medesak pemkab Ciamis, segera mengambil langkah dalam mengatasi kondisi jalan, terutama di lokasi bencana, sebab kalau tidak ada langkah dan solusi yang tepat akan terjadi kerawanan bagi para pngendara yang akan menuju Pangandaran.
Soal akan terjadi penyempitan arus karena banyaknya kendaraan lewat, Tudi Hermanto mendesak Dishub Ciamis menerjunkan aparatnya mengamankan lokasi bencana sepanjang jalur Kalipucang Emplak. Terutama menjelang Natal dan Tahun Baru. “Dishub Ciamis harus proaktif, sebelum para kurir dengan kedok pak Ogah dengan pura-pura pengamanan bermunculan “ ujarnya. (Sur/Imsa)

Tidak ada komentar: